Kocak! Kalah 5-1 dari Indonesia, Pelatih Timnas Futsal Belanda: Pemain Saya Bukan Atlet, Tapi Pekerja Kantoran
Timnas Futsal Indonesia Kalahkan Belanda-ilustrasi-
DISWAYKALTENG.ID - Timnas futsal Indonesia kembali bikin bangga publik Tanah Air. Skuad Garuda berhasil mengalahkan Belanda dengan skor telak 5-1 dalam lanjutan Four Nations Cup 2025.
Pertandingan seru ini berlangsung di Hall Basket Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Sabtu (20/9/2025).
Di hadapan ribuan pendukungnya, Indonesia tampil percaya diri sejak menit awal. Tekanan agresif yang dilancarkan anak asuh Marcos Sorato sukses membuat Belanda kelimpungan.
Lima gol Indonesia dicetak lewat hattrick Muhammad Syaifullah, serta masing-masing satu gol dari Firman Ardiansyah dan Muhammad Rizki Xavier.
Belanda hanya bisa membalas satu gol di menit akhir lewat Abbdessamad Attahiri.
BACA JUGA:Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Jerman-Indonesia Buka Peluang Bela Timnas Indonesia
Miguel Andres Moreno: Pemain Belanda Kewalahan
Pelatih futsal Belanda, Miguel Andres Moreno, angkat bicara usai kekalahan telak timnya dari Indonesia. Menurutnya, para pemainnya kewalahan menghadapi gaya permainan cepat dan intensif skuad Garuda.
“Sejak awal laga, para pemain saya kesulitan mengimbangi permainan agresif Timnas Indonesia. Tapi saya tetap bangga dengan mereka karena kualitas mereka cukup bagus,” ucap Moreno kepada awak media.
Ia menjelaskan bahwa Belanda memang memanfaatkan ajang ini untuk memberikan kesempatan bermain kepada para pemain muda. Karena itu, ia tidak terlalu mempermasalahkan hasil akhir.
Futsal Belanda dan Sepak Bola Belanda Berbeda Jauh
Menariknya, Moreno menegaskan bahwa futsal Belanda tak bisa dibandingkan dengan sepak bola Belanda. Ia menilai ada jurang besar antara keduanya, baik dari segi fasilitas maupun kualitas pemain.
“Sepak bola Belanda punya pemain di klub-klub besar seperti Barcelona dan Chelsea. Sedangkan pemain futsal kami kebanyakan pekerja yang hanya bisa berlatih sekali atau dua kali seminggu. Inilah realitas kami saat ini,” ungkap Moreno.
Pernyataan ini seolah menggambarkan bahwa futsal Belanda masih jauh tertinggal dari negara-negara lain, termasuk Indonesia yang saat ini sedang berkembang pesat.
Pujian untuk Timnas Futsal Indonesia
Meski kalah telak, Moreno tidak pelit memberi pujian untuk Indonesia. Ia mengakui kualitas permainan anak asuh Marcos Sorato yang dinilai semakin meningkat dan lebih rapi di segala lini.
“Mereka (Timnas Indonesia) menunjukkan pekerjaan yang bagus dalam semua aspek, baik menyerang, bertahan, maupun transisi. Semuanya sangat intensif dan terorganisir,” ujar Moreno.
Ia bahkan optimistis bahwa futsal Indonesia memiliki prospek cerah. “Tim ini punya masa depan yang baik,” tambahnya.
BACA JUGA:UEFA Siap Voting untuk Depak Israel dari Keanggotaan, Keputusan Ditentukan Selasa Depan!
Indonesia Tampil Konsisten, Belanda Terpuruk
Bagi Belanda, kekalahan ini menjadi yang kedua di ajang Four Nations Cup 2025 setelah sebelumnya tumbang dari Latvia dengan skor tipis 2-3.
Hasil ini tentu menjadi pukulan bagi tim Oranje yang berusaha meningkatkan kualitas futsal mereka di level internasional.
Sebaliknya, kemenangan besar atas Belanda memperkuat posisi Timnas futsal Indonesia sebagai salah satu kekuatan baru di Asia.
Selain mampu mencetak banyak gol, para pemain Garuda juga menunjukkan kedewasaan dalam mengatur tempo permainan.
Sumber: