Jadwal pertandingan perebutan posisi ketiga akan digelar pada Sabtu (10/5/2025) pukul 16.00 WIB. Sementara itu, babak final akan mempertemukan Jakarta Pertamina Enduro melawan Jakarta Popsivo Polwan pada pukul 19.00 WIB.
BACA JUGA:Dramatis! Inter Milan Lolos ke Final Liga Champions 2024/2025 Usai Gebuk Barcelona 4-3
Jadwal Grand Final Proliga 2025
Sabtu, 10 Mei 2025
16.00 WIB: Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Electric PLN (perebutan juara tiga)
19.00 WIB: Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Enduro (perebutan juara)
Minggu, 11 Mei 2025
16.00 WIB: Palembang Bank SumselBabel vs Surabaya Samator (perebutan juara tiga)
19.00 WIB: Jakarta LavAni vs Jakarta Bhayangkara Presisi (perebutan juara)
Bagi para penggemar voli tanah air, seluruh pertandingan grand final Proliga 2025 dapat disaksikan melalui live streaming di Moji TV dan Vidio.