Shayne Pattynama Resmi Dilepas KAS Eupen, Bhayangkara FC Siap Menampung?

Shayne Pattynama--
DISWAYKALTENG.ID - Kabar mengejutkan datang dari dunia sepak bola, khususnya bagi penggemar Timnas Indonesia.
Bek andalan Timnas Indonesia, Shayne Pattynama, yang kini berada di Belgia, resmi dilepas oleh klubnya, KAS Eupen.
Pengumuman ini langsung disampaikan oleh pihak klub melalui akun Instagram resmi mereka pada Jumat (8/5/2025).
"Shayne Pattynama meninggalkan KAS Eupen," tulis pernyataan resmi klub.
"KAS Eupen dan Shayne Pattynama telah sepakat untuk mengakhiri kontrak mereka." Klub tersebut juga mengucapkan terima kasih kepada Shayne atas dedikasi dan kontribusinya selama membela KAS Eupen.
BACA JUGA:PSG Lolos ke Final Liga Champions 2024-2025 Usai Kalahkan Arsenal, Donnarumma Jadi Pahlawan!
Pemain berusia 26 tahun tersebut sebenarnya masih memiliki kontrak bersama KAS Eupen hingga 2026, namun kedua belah pihak memutuskan untuk mengakhiri kerja sama lebih awal.
Sejak bergabung pada 2023 setelah menyelesaikan musim bersama Viking di Liga Norwegia, Shayne Pattynama mencatatkan 17 penampilan bersama KAS Eupen.
Sayangnya, musim ini ditutup dengan cedera yang membuatnya absen di beberapa pertandingan.
Performa Shayne bersama Timnas Indonesia juga mendapat sorotan. Sejak dinaturalisasi pada 2023, ia telah mencatatkan 10 caps bersama Skuad Garuda.
Namun, persaingan di posisi bek kiri semakin ketat dengan hadirnya pemain-pemain muda berbakat seperti Nathan Tjoe-A-On dari Swansea City, Calvin Verdonk, dan Dean James.
Kini, Shayne Pattynama tengah mencari klub baru. Rumor yang berkembang menyebutkan Bhayangkara FC, salah satu klub promosi Liga 1, berminat untuk merekrutnya.
Bhayangkara FC sebelumnya memang dikabarkan ingin mendatangkan sejumlah pemain Timnas Indonesia untuk memperkuat skuadnya dalam mengarungi Liga 1 2025/2026.
Sumber: